no-style

SAFARI DAKWAH PMKU DI SDN 7 PAYUNG PENUH INSPIRASI

, Maret 06, 2025 WIB Last Updated 2025-03-06T02:30:48Z


DESA PAKU - Dalam rangka mengisi kegiatan yang bermanfaat di Bulan Ramadhan, maka keluarga besar Pesantren Modern Khoirul Ummah (PMKU) Payung melatih santrinya untuk syiar dakwah di beberapa sekolah dan desa terdekat.

Kegiatan pertama berlangsung di SDN 7 Payung, yang berlokasi di desa Paku. Pada hari kamis, 6 maret 2025 M / 6 Ramadhan 1446 H.

Dalam agenda ini, Pesantren Khoirul Ummah Payung mengutus 4 santri dan 4 santriwati.


Bapak Sholih, S.Pd.,SD. sebagai PJ Kepala Sekolah SDN 7 Payung turut membersamai pembukaan acara.

Ust. M. Azizul Azmi, S.HI. menyampaikan bahwa ini adalah agenda SAFARI DAKWAH RAMADHAN, yang sudah berlangsung beberapa tahun ini.

"Pondok kami bernama Khoirul Ummah, yang memiliki arti Sebaik-baiknya Ummat. Dengan maksud, Sebaik-baiknya ummat yang akan menyeru pada kebaikan dan mencegah kemungkaran." Jelas Ust. Aziz selaku Pimpinan Pesantren Modern Khoirul Ummah.


"Kegiatan safari dakwah di bulan ramadhan ini, tentunya sebagai cara kami untuk menyeru kebaikan. Yang kami adakan di SD Se Kecamatan Payung serta masjid di beberapa desa." Tambahnya.

Dalam sambutannya PJ Kepala Sekolah SDN 7 Payung menyampaikan terimakasih dan apresiasi atas gebrakan atau agenda yang ada.

"Saya sangat bangga sekali dan mengapresiasi atas terlaksananya agenda ini, karena ini salahsatu cara melanjutkan estafet dakwah baginda nabi muhammad saw". Ungkap Bapak Sholih, S.Pd.,SD. 

Para siswa SDN 7 Payung terlihat sangat antusias dan terkagum, ketika melihat para santri PMKU Berpidato dengan 3 Bahasa; Arab, Inggris & Indonesia.


Syahdunya lantunan ayat suci Al-Qur'an dan intonasi pembawa acara yang berapi-api dari santri PMKU, tentunya menyentuh sanubari peserta acara.

Ditambah lagi, Praktek Mengajar Santri yang telah dibekali ilmu dari dari para asatidz/zah, sangat bermanfaat untuk para siswa dalam membaca Al-Qur'an.
Komentar

Tampilkan

  • SAFARI DAKWAH PMKU DI SDN 7 PAYUNG PENUH INSPIRASI
  • 0


 

Kabupaten