
Bangka Selatan - Hasil rapat internal pengurus Komunitas Sejuta Pemuda Bergerak (SEPERAK) pada (Senin pagi, 11 maret 2024) ialah Program Kampung Ramadhan Seperak (KRS) yang resmi dimulai pada 12 Maret 2024 M bertepatan dengan 1 Ramadhan 1445 H.
Ramadhan adalah bulan yang dimuliakan langit dan diagungkan bumi. Bulan ketika pintu ampunan dibuka selebar lebarnya dan malaikat turun silih berganti menebar berkah. Bulan yang setiap amal baik anak adam dilipat gandakan dan dosa berguguran dipertiga malam. Bulan ini adalah bulan yang sangat dimuliakan dibanding bulan bulan lainnya. Maka, Ramadhan adalah momentum yang sangat tepat untuk memberi sesama dan menyerukan dakwah, untuk berbuat kebajikan dan memberi manfaat.
Sejuta Pemuda Bergerak (SEPERAK) adalah Organisasi atau Komunitas yang menaungi para pemuda di desa Sebagin, Permis & Rajik. Dalam mengemban amanat dakwah dan memperdulikan kondisi ummat lewat berbagai instrumen baik penelitian maupun terjun langsung dilapangan. Terlebih dibulan Ramadhan, kepedulian tersebut haruslah semakin besar dan lebih luas manfaatnya. Sebagai sebuah organisasi yang memiliki potensi sangat besar sebagai pusat islamisasi ilmu pengetahuan dan kehidupan dunia, maka SEPERAK haruslah memulainya pada lingkup yang lebih kecil dahulu yaitu desa Sebagin, Permis Rajik dimana Organisasi SEPERAK ini berada.
Kampung Ramadhan Seperak (KRS) adalah sebuah kegiatan yang diharapkan dapat membantu merealisasikan hal itu.
Nurhafizah selaku ketua pengawas panitia menjabarkan terkait kegiatan yang ada.
"Kampung Ramadhan Seperak (KRS) merupakan perwujudan kegiatan turun langsung kepada masyarakat Sebagin, Permis & Rajik berupa rangkaian kegiatan bermanfaat yang menyasar kepada seluruh segmen masyarakat mulai dari anak-anak, remaja, maupun dewasa. Bentuknya berupa berbagai kajian, perlombaan, pelatihan, dan lain sebagainya yang memuat nilai keislaman yang amatlah kental." Ungkap Nurhafizah yang pernah menjadi ketua Seperak sektor Rajik 2021 - 2023
"Dengan tema, Menggapai Ridho Tuhan Dengan Jalan Kebaikan. Diharapkan kegiatan ini dapat memberikan sumbangsih yang besar untuk menjadikan masyarakat Sebagin, Permis & Rajik menjadi masyarakat yang berperadaban islami," tambah Alvhi Syahrin Pembina Komunitas Seperak.
Disisi lain, Alfi Murdiman yang juga sebagai Pembina Seperak menyampaikan program yang akan dilaksanakan pada tahun ini.
Berikut 10 Program KRS 2024 :
1. PODCAST SEPERAK
2. KHATAMAN QUR’AN SEPERAK
3. SEPERAK BERBAGI
4. BEKAM MASAL SEPERAK
5. PESANTREN KILAT SEPERAK
6. SEPERAK BERSHALAWAT
7. BOLA API SEPERAK
8. SEPERAK CHAMPIONSHIP
9. I’TIKAF SEPERAK
10. MALAM KEAKRABAN SEPERAK
Ia juga menyampaikan, jika ada yang mau mengikuti kegiatannya, bisa melihat pada postingan Instagram @sejutapemudabergerak & @kampungramadhanseperak
Serta pada Facebook SEPERAK, Selain itu bisa juga mendaftarkan diri untuk mengikuti kegiatannya melalui nomor +6285788113100 dan +6283183000701
"Program ini diharapkan bisa terus terlaksana tiap bulan ramadhan dan juga bisa menjadi acuan daerah lain yang ingin mengadakan kegiatan sebagaimana Kampung Ramadhan Seperak (KRS)," tutup Alfi Murdiman.
(Red)